Search

Red Group Day 3 PMGC 2023, MRPX Masih Aman Di Top 3, SZ STE Pecahkan Rekor Elimination!

post-title

https://halamansatu.id/red-group-day-3-pmgc-2023-mrpx-masih-aman-di-top-3-sz-ste-pecahkan-rekor-elimination

Hari ketiga di Red Group terlihat sangat seru dan team-team yang bermain juga memberikan peforma solid mereka. Salah satunya MRPX yang mana walau performanya sedikit turun, tapi masih aman di top 3 dan mungkin masih bisa memberikan perbedaan di hari-hari berikutnya.

Tapi yang paling mengejutkan adalah Six Two Eight atau STE. Team Peacekeeper dari Cina ini menggila di hari ini dan bahkan memecahkan rekor elimination di PMGC 2023! kill banyak mereka langsung memberikan poin yang tidak main-main tingginya.

Tetap saja tapi belum ada yang bisa menurunkan Nongshim dari puncak posisi pertama. Nongshim memang sempat jatuh beberapa kali di hari ini tapi mereka sangat konsisten sepanjang hari, membuat mereka terus meraih poin tinggi.

Red Group Day 3 PMGC 2023

WhatsApp Image 2023-11-11 at 8.53.15 PM
 

Ada fakta menarik bahwa di hari ketiga ini, top 3 team yang ada diatas memiliki elimination yang sama yaitu 101 poin. Ketiga team yang memiliki elims poin yang sama ini bisa dibilang sangat dominan ketika bermain agresif.

MRPX masih terlihat aman di posisi ketiga dan selisih poinnya dengna NGX terlihat cukup sedikit jauh. Tapi bukan berarti mereka bisa santai-santai karena MRPX masih bisa terbalap. Tapi juga perlu diingat MRPX masih bisa naik lagi mengamankan posisi #2 dan #1 yang mana pastinya jadi target mereka.

Adithya Dewangga

Adithya is a writer, editor, and journalist that started his journey in esports industry media in 2019. A big fan of Souls Games, JRPG, and FGC, Adithya also dive deep into the keyboard and fightstick hobby rabbit hole.

icon Subscribe

to Our Newsletter