Selamat kepada Boboho, Cleon, Rocky, Yoru, Pepenk, dan beserta coaching staff dari MRPX yang berhasil mengamankan tiket Finals PMGC!
Konsistennya MRPX di PMGX Red Group kali ini memberikan hasil positif. MRPX berhasil mengamankan tiket ke Finals PMGC 2023 setelah bertahan di posisi ketiga. Dengan masuknya ke top 3 maka mereka tidak butuh bertarung lagi di Survival Stage.
MRPX tunjukkan apa itu Group Stage masterclass dengan bermain apik. Tidak mudah bertahan dengan konsisten di top 3 mengingat team-team di grup ini juga cukup mengerikan, apalagi MRPX bisa dibilang bukan sebuah team favorit.
Dengan ini maka mereka tidak perlu melanjuti diri ke Survival Stage dan tinggal menunggu saja di Finals sementara team-team lain harus berjuang lagi agar tidak tersingkirkan dari PMGC 2023 kali ini.
MRPX memang dari hari pertama sudah memberikan hasil yang sangat baik. Mereka berhasil menduduki posisi pertama di hari pertama, lalu sempat turun ke posisi ketiga. Tapi di posisi ketiga ini konsistensi pemain MRPX patut diberikan apresiasi karena mereka terus bertahan disini.
Selisih poin yang lumayan tipis antara #1 dan #3 juga membuktikan ketatnya persaingan di grup ini. MRPX juga terlihat lumayan aman dari #4 dan semoga saja nantinya di Finals PMGC 2023 bisa masih konsisten lagi.