Search

Hasil Match Group Stage MPLI 2023

post-title

MPLI 2023 diisi banyak team-team terkuat saat ini di Mobile Legends dan pastinya akan sangat seru untuk kalian tonton terus semuanya.

Banyak sekali hal seru yang terjadi di MPLI 2023 dan pastinya wajib sekali kalian tonton dan nikmati semua matchnya. Termasuk group stage yang sangat padat di dua hari, mungkin kalian ada yang penasaran dengan hasil match group stage MPLI 2023 kali ini.

MPLI 2023 group stage kali ini ada 4 grup yang tersedia. Dengan masing-masing grup ditempati oleh 4 team kuat, 16 team ini akan saling bersaing memperebutkan fase elimination di babak selanjutnya.

Tidak akan mudah bagi semua team karena babak grup ini semuanya akan langsung all-out. Masuk ke playoff tentunya target semuanya saat ini yang masih bermain di group stage.

Group stage diadakan selama dua hari dan nantinya akan langsung lanjut di keesokan harinya ke playoff. Stamina dan mental para pemain akan diuji disini dan sepertinya semuanya punya kesempatan yang sama.

Hasil Match Group Stage MPLI 2023

 

Day 1 Group Stage – 15 November 2023

TEAMRESULTTEAM
AP BREN1 – 0THEOHIOBROTHERS
NOVA ESPORTS0 – 1DEWA UNITED ESPORTS
AP BREN1 – 0DEWA UNITED ESPORTS
BLACKLIST INTERNATIONAL1 – 0TEAM FALCONS
GEEK FAM0 – 1HOMEBOIS
BLACKLIST INTERNATIONAL0 – 1HOMEBOIS
ECHO0 – 1BIGETRON ALPHA
EVOS LEGENDS0 – 1REBELLION ZION
ECHO1 – 0REBELLION ZION
SEE YOU SOON1 – 0TEAM FLASH
RRQ0 – 1RSG PH
SEE YOU SOON0 – 1RSG PH

Day 2 Group Stage – 16 November 2023

TEAMRESULTTEAM
NOVA ESPORTS0 – 1THEOHIOBROTHERS
AP BREN1 – 0NOVA ESPORTS
THEOHIOBROTHERS1 – 0DEWA UNITED ESPORTS
GEEK FAM0 – 1TEAM FALCONS
BLACKLIST INTERNATIONAL1 – 0GEEK FAM
TEAM FALCONS0 – 1HOMEBOIS
EVOS LEGENDS1 – 0BIGETRON ALPHA
ECHO1 – 0EVOS LEGENDS
BIGETRON ALPHA0 – 1REBELLION ZION
RRQ1 – 0TEAM FLASH
SEE YOU SOON1 – 0RRQ
TEAM FLASH0 – 1RSG PH

Hasil akan diupdate di akhir hari agar kalian bisa langsung melihat hasil dari team-team favorit kalian. Selain itu untuk informasi yang lebih akurat kalian juga bisa melihatnya di ONE Esports sebagai penyelenggara.

Dukung terus team favorit kalian yang ada disini karena bersaing di MPLI 2023 bukanlah hal yang mudah. Mengingat team-team yang bermain adalah team terkuat saat ini pastinya persaingan akan sangat sengit dan sulit menebak siapa yang akan jadi juaranya.

Adithya Dewangga

Adithya is a writer, editor, and journalist that started his journey in esports industry media in 2019. A big fan of Souls Games, JRPG, and FGC, Adithya also dive deep into the keyboard and fightstick hobby rabbit hole.

icon Subscribe

to Our Newsletter